my picture.....

my picture.....
its me bab...

Jumat, 21 November 2008

KHASIAT LIDAH BUAYA (ALOEVERA)

Selain menyuburkan rambut, lidah buaya juga dikenal berkhasiat untuk mengobati sejumlah penyakit. Di antaranya diabetes melitus dan serangan jantung.

Lidah buaya atau Aloevera adalah salah satu tanaman obat yang berkhasiat menyembuhkan berbagai penyakit. Tanaman ini sudah digunakan bangsa Samaria sekitar tahun 1875 SM.

Bangsa Mesir kuno sudah mengenal khasiat lidah buaya sebagai obat sekitar tahun 1500 SM. Berkat khasiatnya, masyarakat Mesir kuno menyebutnya sebagai tanaman keabadian.

Seorang peracik obat-obatan tradisional berkebangsaan Yunani bernama Dioscordes, menyebutkan bahwa lidah buaya dapat mengobati berbagai penyakit. Misalnya bisul, kulit memar, pecah-pecah, lecet, rambut rontok, wasir, dan radang tenggorokan.

Dalam laporannya, Fujio L. Panggabean, seorang peneliti dan pemerhati tanaman obat, mengatakan bahwa keampuhan lidah buaya tak lain karena tanaman ini memiliki kandungan nutrisi yang cukup bagi tubuh manusia. Hasil penelitian lain terhadap lidah buaya menunjukkan bahwa karbohidrat merupakan komponen terbanyak setelah air, yang menyumbangkan sejumlah kalori sebagai sumber tenaga.

Makanan Kesehatan

Menurut seorang pengamat makanan kesehatan (suplemen), Dr. Freddy Wilmana, MFPM, Sp.FK, dari sekitar 200 jenis tanaman lidah buaya, yang baik digunakan untuk pengobatan adalah jenis Aloevera Barbadensis miller. Lidah buaya jenis ini mengandung 72 zat yang dibutuhkan oleh tubuh.

Di antara ke-72 zat yang dibutuhkan tubuh itu terdapat 18 macam asam amino, karbohidrat, lemak, air, vitamin, mineral, enzim, hormon, dan zat golongan obat. Antara lain antibiotik, antiseptik, antibakteri, antikanker, antivirus, antijamur, antiinfeksi, antiperadangan, antipembengkakan, antiparkinson, antiaterosklerosis, serta antivirus yang resisten terhadap antibiotik.

Mengingat kandungan yang lengkap itu, lidah buaya menurut Dr. Freddy bukan cuma berguna menjaga kesehatan, tapi juga mengatasi berbagai penyakit. “Misalnya lidah buaya juga mampu menurunkan gula darah pada diabetesi yang tidak tergantung insulin. Dalam waktu sepuluh hari gula darah bisa normal,” katanya.

Mengandung Antioksidan
Menurut Dr.
Freddy, beberapa unsur mineral yang terkandung dalam lidah buaya juga ada yang berfungsi sebagai pembentuk antioksidan alami. Misalnya vitamin C, vitamin E, dan zinc.

“Bahkan hasil penelitian yang dilakukan ilmuwan asal Amerika Serikat menyebutkan bahwa dalam Aloevera barbadensis miller terdapat beberapa zat yang bisa berfungsi sebagai antioksidan,” ujarnya. Antioksidan itu berguna untuk mencegah penuaan dini, serangan jantung, dan beberapa penyakit degeneratif.

Lidah buaya bersifat merangsang pertumbuhan sel baru pada kulit. Dalam lendir lidah buaya terkandung zat lignin yang mampu menembus dan meresap ke dalam kulit. Lendir ini akan menahan hilangnya cairan tubuh dari permukaan kulit. Hasilnya, kulit tidak cepat kering dan terlihat awet muda.

Selain wasir, lidah buaya bisa mengatasi bengkak sendi pada lutut, batuk, dan luka. Lidah buaya juga membantu mengatasi sembelit atau sulit buang air besar karena lendirnya bersifat pahit dan mengandung laktasit, sehingga merupakan pencahar yang baik.

Sejauh ini, menurut Dr. Freddy, penelitian belum menemukan efek samping penggunaan lidah buaya. Jika ada masalah, itu hanya berupa alergi pada mereka yang belum pernah mengonsumsi lidah buaya. “Tapi, sejauh ini dari pasien saya yang mengonsumsi suplemen berbahan dasar lidah buaya, reaksi yang muncul adalah karena daya kerja obat yang melawan penyakit,” katanya.

Namun, yang perlu diingat, menurut Dr. Freddy, sifat tanaman lidah buaya hampir mirip dengan buah apel yang bila habis digigit langsung berwarna cokelat. Hal itu bisa menjadi tanda lidah buaya telah teroksidasi, sehingga beberapa zat yang dikandungnya rusak.

“Memang tidak semua unsurnya rusak, tapi siapa yang mau hanya mendapat ampas? Karena itu, sebaiknya segera konsumsi ramuan lidah buaya, baik yang diracik atau yang sudah diolah, agar lebih terasa manfaatnya,” lanjutnya.

Ramuan Lidah Buaya

Radang tenggorokan
Cara Meramu: 1 daun lidah buaya dicuci dan dikupas. Isinya dipotong-potong atau diblender. Tambahkan 1 sendok makan madu murni. Minum 3 kali sehari.

Ambeien
Cara Meramu: Setengah (1/2) batang daun lidah buaya dibuang durinya, dicuci, lalu diparut. Beri setengah (1/2) gelas air panas, kemudian peras. Tambahkan 2 sendok makan madu. Dalam keadaan hangat, minum 3 kali sehari.

Sembelit
Cara Meramu: Setengah (1/2) batang daun lidah buaya dicuci dan dikupas. Isinya dipotong kecil-kecil. Seduh dengan setengah (1/2) gelas air. Beri 1 sendok makan madu. Hangat-hangat dimakan 2 kali sehari.

Diabetes melitus
Cara Meramu: 2 batang daun lidah buaya, dicuci, dibuang durinya, dipotong-potong. Rebus dengan 3 gelas air, lalu saring. Minum 3 kali sehari sesudah makan, masing-masing setengah gelas.

Penurun kadar gula darah
Cara Meramu: 1 pelepah lidah buaya ukuran besar (kira-kira seukuran telapak tangan) dibersihkan dengan mengupas kulit dan durinya. Rendam sekitar 30 menit dalam air garam. Remas sebentar lalu bilas di bawah air yang mengalir (air kran). Rebus dengan 3 gelas air hingga mendidih. Dinginkan. Minum sebanyak 1/2 gelas, 2 sampai 3 kali sehari.

Penyubur rambut
Cara Meramu: 2 pelepah lidah buaya dicuci lalu kupas. Isinya digosokkan pada kulit kepala yang telah dikeramas pada sore hari. Bungkus dengan kain. Keesokan harinya rambut dibilas. Lakukan setiap hari selama 3 bulan.

Batuk (yang membandel)

Cara Meramu: 20 g daun lidah buaya dicuci, dikupas, dipotong-potong. Beri 2 sendok makan madu murni. Minum 2 kali sehari. Ulangi selama 10 hari.

Tips cantik-bebas jerawat


Jagung Muda selain enak dimakan sebagai sayuran, juga bisa dimanfaatkan
sebagai obat alternatif menyembuhkan bintik-bintik bekas cacar atau bekas
jerawat yang tidak terlalu parah, tetapi tentunya mengganggu wajah Anda bukan?

Berikut adalah tips-nya :

Ambil jagung muda yang telah dikupas dan dibersihkan dari rambut-rambutnya
Untuk bahan campuran, ambil daun pepaya secukupnya dan tumbuk hingga halus.
Jagung muda yang sudah dibersihkan tadi kemudian diparut dan setelah selesai
campurkan dengan tumbukan daun pepaya.
Aduk sampai rata, kemudian oleskan pada bintik-bintik jerawat atau
bekas-bekas cacar yang mengganggu.
Oleskan setiap hari untuk mendapatkan hasil maksimal

Catatan:
Tips semacam ini belum dilakukan pengujian dan dinyatakan sesaui dg berbagai kondisi kulit yg ada pada manusia.
getah pepaya adalah corosif items, jadi bila anda ingin mencoba, supaya berhati2lah terhadap kemungkinan iritasi, crack, atau bahkan terjadi eksim utk kondisi kulit tertentu.

10 tips cinta agar awet dan langgeng


Duhh.. keknya hidup gak pernah menjauh yah dari yang namanya love, cinta n cinta lagi. ketika kita lagi jatuh cinta seseorang terasa jadi sempurna tanpa cacat, trus dunia terasa gimanaaaaaa gitchiu......

dan ketika cinta itu kamu dapat, kamu gak pengen dunk dia lepas n pergi gitu ajah dari kamu, apa lagi kalo kamu dah terlanjur menjadikan dia jantung pisang kamu. berat banget tuh harus pertahaninnya.

oke, aku akan kasih jurus-jurus jitu buat kamu-kamu yang pengen pasangan n cintanay tetep awet. ikutin tips berikut ini deh...!!!!moga jah berhasil.

GOODLUCK yah!!!

10 tips cinta agar awet dan langgeng

1. Jujur
Bila ada yang tidak kita sukai dari doi, lebih baik jujur. Klo perlu obrolin saat kita dan dia sedang berdua-an saja. Ngga pa pa koq, agak sakit sedikit tapi enak belakangan hari. Seperti kita gk suka melihat klo doi terlalu baik, mau mengantarkan smua teman cewe-nya. Ya boleh dech, kita trus terang aja, daripada saling sindir ato berantem.

2. Be Yourself
Jadi diri sendiri, paling baik. Gk perlu mengubah diri kita menjadi orang laen. Misalnya, kita biasa mengenakan baju casual, jangan lantas berubah pake tank top, rok mini hanya karena doi.

3. Tulus
Bila kamu mencintai dia, ya tulus aja.
Jangan berharap dia akan membalas dengan jumlah sama.
Bila sudah menolong dia, misalnya, jangan diungkit2 ato jadi perhitungan.

4. Terbuka
Ngga perlu boong soal teman2 kamu.
Terbuka aja, slama ini kita deket dengan siapa dan biasa menghabiskan waktu dimana. Selain doi jadi gak was2, kamu juga enak, gak perlu sembunyi2

5. Kata “Maaf”
Maaf memang ada batasnya.
Namun gak ada salahnya juga kamu slalu siapkan kata maaf.
Namanya juga manusia, pasti ada salah dan gak sempurna.
Kita sendirikan ngga “perfect”.

6. Kejutan
Jangan segan kita memberi kejutan buat si dia.
Misalnya, kita buatkan makanan kesukaannya ato bawakan sekotak coklat.
Mmmmmm … doi pasti tambah care sama kamu.

7. Care
Perhatian ! Pasti. Ngga perlu mengorbankan rupiah, tapi perhatian sekecil apapun berguna banget. Misalnya, doi sakit. Cek dech, sudah makan apa blom
Ato tengok sebentar aja, bagaimana dengan pelajaran dia yang tertinggal.

8. Dekat Keluarga
Awas ! Pacaran dengan doi, berarti kita juga wajib dekat dengan keluarganya
Minimal, kamu kenal dengan mereka. Sehingga, jika ada apa2, komunikasinya mudah. Kamupun bisa mendapat dukungan dari mereka lho.

9. Ngga Posesif
Memang sich, gak enak klo ngeliat doi kita akrab dengan banyak orang.
Tapi gak perlu posesif, kamu slalu memantau dia ada dimana, bersama siapa, dan lagi ngapain. Wah, lama2 bete juga lho, diawasi seperti pesakitan.

10. Hargai Privacy
Meskipun kita dan doi terbuka, gak smua hal bisa dibicarakan berdua.
Hargai juga privacy dia. Apa yang perlu kita ketahui dan apa yang sebaiknya jangan kita campuri.

Sepuluh tips untuk membantu kamu dalam mengerjakan ujian


Ketika kamu melakukan ujian, kamu sedang mendemonstrasikan kemampuanmu dalam memahami materi kuliah, atau dalam melakukan tugas-tugas tertentu.

Ujian memberikan dasar evaluasi dan penilaian
terhadap perkembangan belajarmu.

Ada beberapa kondisi lingkungan,
termasuk sikap dan kondisimu sendiri, yang mempengaruhimu dalam melakukan ujian.

Sepuluh tips untuk membantu kamu dalam mengerjakan ujian:

· Datanglah dengan persiapan yang matang dan lebih awal.
Bawalah semua alat tulis yang kamu butuhkan, seperti pensil, pulpen, kalkulator, kamus, jam (tangan), penghapus, tip ex, penggaris, dan lain-lainnya. Perlengkapan ini akan membantumu untuk tetap konsentrasi selama mengerjakan ujian.

· Tenang dan percaya diri.
Ingatkan dirimu bahwa kamu sudah siap sedia dan akan mengerjakan ujian dengan baik.

· Bersantailah tapi waspada.
Pilihlah kursi atau tempat yang nyaman untuk mengerjakan ujian. Pastikan kamu mendapatkan tempat yang cukup untuk mengerjakannya. Pertahankan posisi duduk tegak.

· Preview soal-soal ujianmu dulu (bila ujian memiliki waktu tidak terbatas)
Luangkan 10% dari keseluruhan waktu ujian untuk membaca soal-soal ujian secara mendalam, tandai kata-kata kunci dan putuskan berapa waktu yang diperlukan untuk menjawab masing-masing soal. Rencanakan untuk mengerjakan soal yang mudah dulu, baru soal yang tersulit. Ketika kamu membaca soal-soal, catat juga ide-ide yang muncul yang akan digunakan sebagai jawaban.

· Jawab soal-soal ujian secara strategis.
Mulai dengan menjawab pertanyaan mudah yang kamu ketahui, kemudian dengan soal-soal yang memiliki nilai tertinggi. Pertanyaan terakhir yang seharusnya kamu kerjakan adalah:

    • soal paling sulit
    • yang membutuhkan waktu lama untuk menulis jawabannya
    • memiliki nilai terkecil

· Ketika mengerjakan soal-soal pilihan ganda, ketahuilah jawaban yang harus dipilih/ditebak.
Mula-mulai, abaikan jawaban yang kamu tahu salah. Tebaklah selalu suatu pilihan jawaban ketika tidak ada hukuman pengurangan nilai, atau ketika tidak ada pilihan jawaban yang dapat kamu abaikan. Jangan menebak suatu pilihan jawaban ketika kamu tidak mengetahui secara pasti dan ketika hukuman pengurangan nilai digunakan. Karena pilihan pertama akan jawabanmu biasanya benar, jangan menggantinya kecuali bila kamu yakin akan koreksi yang kamu lakukan.

· Ketika mengerjakan soal ujian esai, pikirkan dulu jawabannya sebelum menulis.
Buat kerangka jawaban singkat untuk esai dengan mencatat dulu beberapa ide yang ingin kamu tulis. Kemudian nomori ide-ide tersebut untuk mengurutkan mana yang hendak kamu diskusikan dulu.

· Ketika mengerjakan soal ujian esai, jawab langsung poin utamanya.
Tulis kalimat pokokmu pada kalimat pertama. Gunakan paragraf pertama sebagai overview esaimu. Gunakan paragraf-paragraf selanjutnya untuk mendiskusikan poin-poin utama secara mendetil. Dukung poinmu dengan informasi spesifik, contoh, atau kutipan dari bacaan atau catatanmu.

· Sisihkan 10% waktumu untuk memeriksa ulang jawabanmu.
Periksa jawabanmu; hindari keinginan untuk segera meninggalkan kelas segera setelah kamu menjawab semua soal-soal ujian. Periksa lagi bahwa kamu telah menyelesaikan semua pertanyaan. Baca ulang jawabanmu untuk memeriksa ejaan, struktur bahasa dan tanda baca. Untuk jawaban matematika, periksa bila ada kecerobohan (misalnya salah meletakkan desimal). Bandingkan jawaban matematikamu yang sebenarnya dengan penghitungan ringkas.

· Analisa hasil ujianmu.
Setiap ujian dapat membantumu dalam mempersiapkan diri untuk ujian selanjutnya. Putuskan strategi mana yang sesuai denganmu. Tentukan strategi mana yang tidak berhasil dan ubahlah. Gunakan kertas ujian sebelumnya ketika belajar untuk ujian akhir.

tak akan berkesudahan...


Sederet kata kuuntai bagaikan rantai...
Laksana kaca dalam setiap emosi..
Kubercermin dalamnya tuk mengisyaratkan...
Adanya makna tercipta dari itu semua..

Selaksa sayang kulayangkan di atasmu...
Tuk selalu bernaung dan menjaga hatimu...
Keagungan cinta itu, membahana begitu abadi...
Hingga lepas dalam ungkapan merdu..
Yang dapat kau dengarkan dari bibirku...

Untaian kata berjuta makna ini..
Tak sekedar tercipta hanya ciptaan saja..
Melambangkan gairahasmara di dada..
Dan meluas tanpa daging ragaku...
Tiada henti berhembus dalam nafasku...

Seindah matahari yang bersinar..
Cintaku memancar dari ufuk Timur...
Abadi tanpa pernah beranjak ke Barat...
Dan takkan padam dimakan sang waktu...

Biarkanlah orang-orang tak mengerti..
Apa saja yang kusuratkan di bait cinta...
Itu semua kuciptakan hanya tuk sang kekasih..
Dia sajalah yang tau maknanya...

Tak bersalah, para pencinta mencari maknanya..
Bila kesungguhan hati menyertaimu...
Jangan sungkan tuk mencarinya...carilah...
Dan kaukan temukan arti cinta itu..

Sesekali saja tuk mengerti...
Dan selamanya jangan selalu tau...
Agar hatimu tak terasa terusik dalamnya..
Cinta yang tercipta dalam pancaran...
Setiap untaian kata yang mempunyai seribu arti...

Embun menetes titian di pagi hari..
Melekat pada dedaunan hijau di ranting..
Angin sepoi menggoyang bentuknya yang halus..
Berpadu antara satu titik dengan titik lainnya...

Keanggunan setitik embun berjuta kerasa..
Siapapun yang dijatuhinya, kan terasa sejuk..
Tak ada lagi rasa dahaga akan kegersangan..
Karena dia datang membawa 1001 kelembapan...

Setitik cinta datang di hati stiap makhluk...
Sekalipun tak merasa, dia hanya sebuah titik..
Pun bila ditatap, kecilnya tak berarti..
Adakah keindahannya terpancar dari bentuknya..??

Walau hanya setitik saja..
Kau takkan tau bila mencoba merasanya..
Cinta berbaur antara satu dengan yang lain..
Menjadi air yang sejuk melebihi udara pagi...

Cinta sajalah yang bawakan ketenangan..
Kegundahan hanya kerikil saja di kakinya...
Membuat indah dalam segala penantian...
Sekalipun cerca menghadang perjalanannya..

Kekuatan cinta yang hanya setitik embun...
Melebihi amarah yang sebesar dunia...
Tak sungkan kau merasakan anugerah itu..
Sebayangnya, semuanya tiada sia-sia tercapaikan...

Kelu...merajalela..hentikanlah..
Sudah saatnya kita saling mencinta..
Biarkanlah angkara murka meluap dari periuknya..
Selama embun terus menetes, cinta tak akan berkesudahan...

menanti surga-MU



Malam yang sunyi menemani ku di dalam kamar
alunan lagu cinta bersenandung lirih
pena ku genggam berjalan seiring berputarnya waktu
sepotong roti kutelan menghilangkan rasa lapar
haus datang mendahagakan hati yang kusam

detakan jam mendahului hati yang berguncang
tapi aku masih duduk diantara lampu yang suram
dering telpon mengejutkan jiwa yang sunyi
kau panggil sayang untukku ucapkan rindu yg sunyi

gemetar jiwaku saat kau katakan cinta padaku
luluh jiwa ini saat kau janjikan kata sayang untukku
detak jantung berhenti sejenak ketika dendangan nada semu
yang kau utarakan dengan nada suci dibalik kesunyian hati

hatiku bertanya pada paru paru kesunyian
mulutku terkunci oleh angin kebisuan
tanganku kaku tergantung pena yang rapuh
kakiku lemas diantara rantai jari keangkuhan

Tuhan benarkah ini hidup yang kau berikan?
Tuhan inikah ceritamu dibalik dalang yang terkunci?
Tuhan adakah kisah sejati ddibalik cinta suci?
Tuhan akankah semua ini berakhir dengan sakit hati?

Tuhan jika semua pertanyaan kau jawab benar
jangan biarkan jiwa ini hancur dalam dosa
luluhkan hati ini dengan cintamu yang pasti
tanpa harus engkau sakiti tanpa terkubur rasa sunyi

bangkitkan jiwa sunyi ini dengan cintamu yang suci
turunkan malaikatmu yang setia hingga nanti
agar aku dapat menghapus derita hati yang kaku terpatri
diantara relung hati yang selalu sunyi

ingin rasanya kuberlari mengejar zat mu yang suci
agar aku dapatkan kebesaranmu yang tersembunyi
diantara keangkuhan ciptaanmu yang membanggakan hati
sebenarnya kotor seperti hidup diantara kerak bumi

surgamu pasti tuhan nerakamu terbuka untuknya
jiwaku hilang menuju surgamu yang sunyi
namun aku masih menunggu-MU...